Selasa, 23 April, 2024

Gelandang MU Ceritakan Kondisi Ruang Ganti Pasca Dibekuk Sevilla 1-2

MONITOR – Sebuah petaka datang kepada Manchester United, setelah klub asal Spanyol, Sevilla mencetak dua gol di Old Trafford pada lanjutan babak 16 besar Liga Champions Eropa, Rabu (14/3) dini hari.

Ya, dua gol tersebut sekaligus menandakan, bahwa MU harus tersingkir dari liga paling bergensi se-Eropa tersebut.

Dilansir Manchester Evening News, salah satu punggawa Setan Merah, Nemanja Matic menceritakan kondisi para pemain di ruang ganti, setelah kekalahan di kandang sendiri tersebut.

Diceritakan para pemain nampak tertunduk sedih lantaran tersingkir dari Liga Champions oleh Sevilla.

- Advertisement -

Bukan tanpa alasan, dua gol di babak kedua datang dari pemain pengganti Wissam Ben Yadder, membuat Jose Mourinho di bangku pelatih tertegun. Sementara Matic, yang kala itu di lini tengah bersama Marouane Fellaini tidak memberikan peluang signifikan.

Berbicara kepada MUTV usai pertandingan, pemain Serbia tersebut mengatakan, dirinya memahami bahwa saat itu suporter kecewa melihat hasil pertandingan. "Kami juga sedih dan kami harus kembali ke jalan kemenangan, dan semoga tim segera membaik," kata Matic.

"Kami tidak gembira karena kami berada di luar Liga Champions, tapi ini adalah sepakbola dan kami harus tetap fokus pada Piala FA dan fokus ke liga. Disisi lain kita harus mengucapkan selamat kepada Sevilla, mereka bermain sangat baik dan mereka pantas menang," kata Matic lagi.

"Tidak ada alasan, kami memiliki pertandingan besar melawan Liverpool, kami menang, dan menjalani pertandingan ini dengan keyakinan tinggi, tapi mereka bermain lebih baik dari kami, dan mereka pantas mendapatkannya."

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER