Sabtu, 20 April, 2024

Jokowi Kumpulkan Petinggi Parpol di Menteng

MONITOR, Jakarta – Sejumlah ketum dan sekjen partai politik pendukung koalisi Jokowi kumpul di Pelataran Menteng, Jakarta Pusat, sore ini (9/8). Mereka rencananya akan mematangkan koalisi dan membahas cawapres yang layak mendampingi Jokowi.

Selain itu, para elit perpol tersebut berkumpul untuk memberikan mandat terkait rencana deklarasi capres cawapres esok hari di KPU.

Sejumlah awak media tampak memadati pelataran salah satu restauran di kawasan menteng (dok: Rangga Monitor)

Berdasarkan pantauan MONITOR di lokasi, sejumlah sekjen dan ketum parpol yang hadir diantaranya sekjend Nasdem Jhonny G Plate, sekjend PSI Raja Juli Antoni, Sekjend PKB Abdul Kadir Karding, Politisi PDIP Pramono Anung, Ketum Perindo Hari Tanoe Soedibyo, ketum nasdem surya paloh, ketum golkar Airlangga Hartarto dan ketum PPP Romahurmuzy dan sejumlah pejabat parpol lainnya sudah memasuki ruangan.

Menurut informasi yang dihimpun, deklarasi dan pengumuman nama Cawapresnya ini rencananya akan disampaikan Jokowi dengan sejumlah perwakilan partai koalisi.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER