Sabtu, 20 April, 2024

Kata Pemerintah, ini Kunci Sukses Keberhasilan Program Mudik 2017

MONITOR, Jakarta – Keberhasilan penyelenggaraan angkutan lebaran 2017 menjadi hasil kerjasama dan komunikasi antara berbagai pihak diantaranya Kementerian/Lembaga Pemerintahan Non Kementerian, BUMN, mitra kerja dan masyarakat.

Menteri Perhubungan Budi Karya memberikan penghargaan kepada pihak yang terlibat dalam kesuksesan penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2017.

"Keberhasilan penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2017 merupakan hasil kerjasama dan komunikasi yang baik antar stakeholder terkait," katanya pada Malam Pemberian Penghargaan dan Apresiasi Penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2017 di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan, Selasa Malam (11/7/2017).

Kementerian Komunikasi dan Informatika menjadi salah satu penerima penghargaan tersebut. "Keberhasilan pelaksanaan angkutan lebaran 2017 ini terlaksana karena sinergi semua Kementerian/Lembaga, tidak ada lagi ego sektoral. Saya bersyukur mudik 2017 berlangsung lancar dan aman, lebih baik dari penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya. Kemacetan berkurang hingga 30 persen begitu juga dengan angka kecelakan berkurang sampai 40%," ungkap Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara.

- Advertisement -

Beberapa upaya Kementerian Kominfo dalam mensukseskan pelaksanaan angkutan lebaran 2017 dilakukan melalui peningkatan layanan terkait jaringan telekomunikasi, penyiaran, dan aplikasi "Ayo Mudik" untuk mengatasi peningkatan dan pergerakan trafik saat mudik lebaran dan arus balik lebaran 2017 termasuk kesiapan Pos dan dukungan kompomen masyarakat terkait seperti ORARI dan RAPI.

Selain itu Direktorat Jenderal Dirjen Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika  melalui Balai Monitoring juga melakukan monitoring pengamanan frekuensi penerbangan melalui Posko Bersama dengan AinNav Indonesia  khususnya di 15 bandara  besar di seluruh Indonesia sejak H-2 hingga H+7.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER