Sabtu, 20 April, 2024

Universitas Sumatera Utara Gelar Workshop Nasional Libatkan ASPEKSI

MONITOR, Medan – Program Studi Kesejahteraan Sosial FISIP Universitas Sumatera Utara (USU) menyelenggarakan Workshop tentang Rencana Pembelajaran Semester (RPS) pada tanggal 17 hingga 19 Juli 2018. Bertempat di Hotel Sibayak Berastagi, acara ini dihadiri sebanyak  50 peserta perwakilan 22 Perguruan Tinggi anggota Asosiasi Pendidikan Kesejahteraan dan Pekerjaan Sosial Indonesia (ASPEKSI).

Dalam workshop ini, Husni Thamrin, M.Si selaku Wakil Dekan menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sangat penting bagi peningkatan kualitas pendidikan kesejahteraan dan pekerjaan sosial di Indonesia.

Husni berharap, para pengajar di kampus dapat memberikan mata perkuliahan yang sesuai pedoman ajar yang baik dan benar.

“Para tenaga pendidik akan mengajar mata kuliah berbasis pedoman ajar yang baik dan benar,” ujarnya saat memberikan sambutan.

- Advertisement -

Workshop ini pun mendapat apresiasi dari Ketua ASPEKSI, Dr. Oman Sukmana. Selain itu, salah satu peserta workshop dari Universitas Islam Negeri (UIN) Alaudin Makasar mengungkapkan sangat mengapresiasi USU yang telah sukses menjadi tuan rumah,

“USU luar biasa biasa telah sukses menghadirkan kami semua di acara yang istimewa ini. Saya bertemu tempat yang indah, makanan yang enak, dan tuan rumah yang ramah,” ungkap salah satu peserta.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER