Rabu, 24 April, 2024

Warga Simpatik Terhadap Tentara Sejak Ada Gelaran TMMD

MONITOR, Sleman – Selasa (23/10/18). TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-103 tahun 2018 oleh Kodim 0732/Sleman, akan dilaksanakan di Desa Balecatur Kecamatan Gamping. Mendapat sambutan yang antusias dari warga Balecatur.

Salah seorang warga Balecatur, Wasito mengatakan dari pengamatannya selama ini, kehadiran TNI dengan kegiatan TMMD mendapat apresiasi masyarakat. Menurutnya, tak berbeda dengan TMMD di tempat lainnya, ia yakin TMMD di Desanya juga akan mengubah cara pandang warga terhadap TNI yang selama ini ada di masyarakat Balecatur.

“Semula warga masih merasa segan atau bahkan takut terhadap Tentara, akan tetapi sejak adanya gelaran TMMD yang dimuali sekitar tanggal 16 Oktober yang lalu, sekarang warga menjadi sangat simpatik,” ujarnya. Dikatakan Wasito yang sehari-hari bekerja serabutan ini, ia bersama warga banyak bersentuhan langsung dengan Satgas TMMD. Ia mengaku melihat dan merasakan sendiri bahwa ternyata TNI ternyata itu baik dan ramah-ramah.

“Dalam kesehariannya para TNI anggota Satgas TMMD ternyata memiliki pembawaan yang begitu ramah, bersahabat, itulah yang merubah penilaian warga di Desa kami. Ternyata anggota TNI sangat humanis dan saya sebagai warga maupun sebagai Linmas Balecatur siap mendukung mereka untuk menyukseskan TMMD, karena dengan inilah saya bisa membangun Desa bersama-sama dengan Kodim Sleman.

- Advertisement -

“Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada para Satgas TMMD Reguler yang menjadikan Balecatur sebagai tempat pelaksanaan TMMD. Tentu kegiatan pembangunan fisik dan non fisik yang akan dilaksanakan nantinya sangat membantu dan bermanfaat untuk warga Balecatur,” tutupnya.

Di lain kesempatan, Dandim 0732/Sleman Letkol Inf Diantoro, S.I.P menuturkan kegiatan TMMD ke-103 tersebut selain kegiatan pembangunan fisik juga akan ada kegiatan non fisik. “Untuk kegiatan Fisik, antara lain nanti akan membangun talud jalan, pos ronda dan rehap Masjid serta Rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni). Untuk kegiatan non fisik diantaranya sosialisai Bahaya Narkoba, Wawasan Kebangsaan, Kesehatan, Donor Darah dan banyak lagi yang kami agendakan. Mudah – mudahan hasil TMMD nantinya dapat membantu dan bermanfaat sehingga semakin mendorong perekonomian warga Balecatur,” tutur Letkol Inf Diantoro,SIP.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER