Jumat, 29 Maret, 2024

Siswa SMP 1 Gamping Isi Waktu Libur Bergabung Dengan Satgas TMMD

MONITOR, Sleman – Libur sekolah bagi sebagian siswa SMP 1 Gamping diisi dengan kegiatan positif.Mereka tidak asyik bermain, tetapi lebih memilih bergabung dengan anggota TNI mengecor jalan di Dusun Temuwuh Kidul, Desa Balecatur, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman. Minggu (28/10/18).

Setidaknya ada tiga pelajar sekolah tersebut yang turut dalam gotong royong TNI dengan warga mengerjakan pengecoran jalan utama penghubung Dusun Temuwuh Kidul dengan Dusun lain Sejauh ini Dusun Temuwuh Kidul dikenal sebagai Dusun di Desa Balecatur yang lokasinya terpencil.

Untuk menuju Dusun tersebut perlu melewati jalan sepanjang 2 kilometer dengan sisi kanan dan kiri berupa pohon jati,tebing kapur, tegalan, serta hutan cemara. Ruas jalan itu dalam kondisi tidak layak karena berupa tanah dan bebatuan sehingga tidak mudah dilewati, apalagi saat hujan.

Di antara tiga anak itu adalah Afrian Pelajar kelas VII SMP 1 Balecatur tersebut merupakan bocah asal Temuwuh Kidul.Dia mengaku, mengajak dua teman sekolah yang kebetulan sekampung untuk ambil bagian dalam pekerjaan fisik utama dari program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-103.

- Advertisement -

“Daripada tidak ada kegiatan selain bermain, saya mengajak teman-teman ikut kerja bakti memperbaiki jalan yang setiap hari kami lewati,” ujarnya.

Dia juga mengemukakan, waktu libur sekolah biasanya digunakan untuk bermain dengan teman sebaya di dusun.Menurutnya, ikut kerja bakti juga menyenangkan karena tetap dapat berkumpul teman seperti saat bermain.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER