Jumat, 19 April, 2024

Libatkan Pramuka,Satgas TMMD Bersihkan Rumput Liar Disekitar Embung

MONITOR, Sleman – Ditengah mulainya musim penghujan  dan kondisi cuaca yang tak mendukung, namun itu tak membuat semangat Prajurit Satgas TMMD Reguler 103 Kodim 0732 Sleman tidak surut untuk membantu masyarakat yaitu membersihkan Embung yang merupakan satu satunya lumbung air bagi warga desa balecatur dusun temuwuh pada kususnya . Kegiatan ini di laksanakan guna mengantisipasi musim penghujan yang mulai datang.

Membersihkan sekitar Embung dari sampah sampah plastik dan ranting ranting pohon agar nanti saat musim penghujan tiba Embung dapat menampung air hujan dengan baik dan dalam kondisi bersih dari sampah .

Kegiatan ini dipimpin Kapten Infantri Widada Selaku perwira kordinator  TMMD di lapangan .minggu 28 Oktober 2018

Disela-sela kegiatan Kapten Widada menyampaikan dukungan semangat dan ungkapan terimakasih kepada anggota satgas TMMD  yang di bantu masyarakat , Relawan , pramuka, Himpunan putra putri angkatan darat ( Hipakad ) .

- Advertisement -

Widada menyampaikan bahwa dengan adanya embung tersebut belum mampu mencukupi kebutuhan air masyarakat temuwuh kidul untuk keperluan bertani,sanitasi dan air minum untu kebutuhan sehari hari, sehingga kebersihannya perlu di jaga dan dioptimalkan pada masa mendatang.

Disamping itu dengan dibersihkannya embung ini, kata kapten widada nantinya warga masyarakat dapat menikmati air yang bersih dan sehat

“Oleh sebab itu saya berharap warga juga ikut menjaga dan memelihara kebersihan embung ini, sehingga air yang dihasilkan embung ini dapat dimanfaatkan masyarakat dalam waktu yang cukup lama bahkan selama-lamamya,” ungkapnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER