Jumat, 29 Maret, 2024

Kapten Suwardi Sempatkan Mengajar Mengaji Disela TMMD

MONITOR, Sleman – Disela-sela kegiatan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 103 Reguler di wilayah Kodim 0732/Sleman, Wadanramil 17/Gamping Kapten Chb Suwardi menyempatkan dirinya untuk mengajar mengaji Ibu-ibu di TPA Dusun Temuwuh Kidul, Desa Balecatur, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman. Kamis (18/10/18)

Mengajar mengaji ini dilakukan di seputaran lokasi kegiatan TMMD, tepatnya di TPA Al-Muttaqin milik Masyarakat yang dibangun dari Swasembada Masyarakat Dusun Temuwuh Kidul Rt.03 Rw.31 Desa Balecatur.

Dikatakan Kapten Suwardi, kegiatan tersebut dilakukannya selesai mengerjakan tugas pekerjaan di lokasi TMMD setelah melaksanakan sholat Dzuhur.

“Selesai kegiatan di lokasi TMMD, saya meluangkan waktu untuk ajarkan mengaji bagi Ibu-ibu di desa disini,” Tutur Kapten Suwardi.Menurutnya, mengajarkan Ibu-ibu mengaji ini merupakan suatu amal ibadah yang sangat baik dan positif serta bermanfaat, karena disini juga dapat berbagi ilmu dengan Masyarakat Dusun Temuwuh Kidul.

- Advertisement -

“Saya sangat senang bisa berbagi ilmu dengan Ibu-ibu disini, semoga ini dapat bermanfaat dan menambah ilmu mereka terutama tentang agama,” Tambahnya

Ibu Endang merasa sangat senang dengan adanya prajurit TNI yang bersedia meluangkan waktunya untuk mengajarkan mengaji kepada Ibu-ibu desa.

“Saya sangat senang dengan kehadiran bapak tentara disini, karena dapat membantu mengajarkan ibu-ibu mengaji,” Ujar Ibu Endang.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER