Kamis, 28 Maret, 2024

Merasa Tak Diakui Romi, Lulung Pastikan Hengkang Dari PPP

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana menyatakan diri akan pindah partai, meski dirinya masih mencintai PPP. Alasannya, Ketua Umum PPP yakni Romahurmuziy (Romi) sudah menutup pintu bagi dirinya.

"Kalau Pak Romi sudah tak mengharapkan saya di PPP masa iya saya memaksakan diri untuk tetap di PPP," ungkap Lulung kepada MONITOR, Selasa (3/4).

Diceritakan Lulung, Romi menutup dirinya di PPP dengan tidak diberikannya peluang untuk kembali mencalonkan diri sebagai calon legislatif di pemilu 2019 mendatang.

Namun sayangnya Tokoh Tanah Abang yang akrab dipanggil Haji Lulung ini masih irit berbicara terkait partai mana yang akan menjadi pelabuhan dirinya.

- Advertisement -

"Saya mau ke partai mana itu masih rahasia dong. Namun hampir semua partai direpublik ini mau menampung saya menjadi kadernya. Cuman PPP saja yang menolak saya,"tukasnya.

Dari kabar yang beredar, Lulung dikabarkan bakal berlabuh ke PAN. Lulung dikabarkan kerap bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Adalah Pengamat Kabijakan Publik Amir Hamzah yang pernah melihat lansung adannya pertemuan Lulung dangan Zulkifli.

"Mereka bertemu disebuah tempat. Hampir sekitar 2-3 jam mereka melakukan pertemuan. Waktunya dari sore hampir malam,"kata Amir kepada MONITOR.

Amir menilai pindahnya Lulung ke PAN merupakan alternatif terbaik sebab hati nurani LuLung tak dapat menerima kebijakan Romi yang mendukung dan mengusung Jokowo di Pilpres 2019 mendatang.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER