Jumat, 29 Maret, 2024

Komando DKI Dukung Kebijakan Pemprov Perbanyak Jalur Sepeda di Ibukota

MONITOR, Jakarta – Tewasnya Raden Sandy Syafiek (37) pengguna sepeda yang tertabrak di Jalan Gatot Subroto beberapa waktu lalu, mengundang keprihatinan banyak kalangan.

Akibat kejadian itu, tak sedikit yang menyatakan dukungan kepada Pemprov DKI untuk segera memperbanyak jalur pengguna sepeda di Ibukota.

Dukungan untuk memperbanyak jalur sepeda itu datang dari DPD Koalisi Muda Perindo (Komando) Jakarta Barat, Iman Akhirman.

Menurut Iman, sudah saatnya pemprov DKI memberikan perhatian pada para pesepeda.

- Advertisement -

"Kendaraan ramah lingkungan dan menyehatkan seperti sepeda harus diutamakan. Jalur sepeda sudah saatnya diperbanyak," ujar Iman kepada MONITOR.

Iman mengatakan, di tengah pencemaran udara yang tinggi dan kemacetan lalu lintas di ibu kota, diperlukan lebih banyak orang yang mau mengendarai sepeda.

"Menggunakan sepeda sebagai kendaraan untuk mendukung aktifitas di Ibukota dengan intensitas kemacetannya sangat tinggi perlu dibudayakan," usul Iman.

Sekedar diketahui, sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu usulan dari komunitas sepeda terkait penambahan jalur sepeda di Ibukota.

"Komite Sepeda Indonesia (KSI) sudah mengajukan rencana untuk memulai kembali pengadaan jalur sepeda. Saya sangat mendukung dan sekarang lagi digodok dan mereka akan menyampaikan. Karena ini harus bottom-up, harus dari komunitasnya," kata Sandiaga Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (13/2) kemarin.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER