Kamis, 28 Maret, 2024

Anies Siapkan Bonus Ratusan Juta untuk Atlet DKI Peraih Medali di Asian Games

MONITOR, Jakarta – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan akan memberikan bonus pada atlet yang berprestasi di Asian Games 2018.

Uang bonus itu telah diajukan Anies saat rapat Anggaran Penerimaan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2018 di Gedung DPRD DKI.

Seperti yang diketahui, Kalau emas Rp300 juta, perak Rp150 juta, perunggu Rp90 juta.

“Makanya jangan mau perak sama perunggu, emas saja,” kata Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Ratiyono, Kamis (30/8).

Pemberian bonus ini merujuk pada Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 1203 Tahun 2018 yang mengatur satuan biaya penghargaan prestasi olahraga dan pemuda yang ditandatangani Anies pada 21 Agustus 2018 lalu.

Berdasarkan laporan KONI DKI, sampai hari ini Indonesia sudah mengumpulkan total 88 medali, yaitu 30 emas, 22 perak, dan  36 perunggu.

- Advertisement -

Untuk itu, Jonathan serta teman-teman atlet yang berasal dari Pelatda DKI akan menerima bonus itu.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER