Sabtu, 20 April, 2024

Mewah dan Berkelas, Yuk Intip Spesifikasi Samsung Galaxy Tab Active 2

MONITOR – Perusahaan Samsung kembali tawarkan produk teranyar guys! Baru beberapa hari, Samsung meluncurkan inovasi berupa tablet Samsung Galaxy Tab Active 2. Yuk kita lihat spesifikasinya.

Tablet ini dibekali layar sentuh berteknologi PLS kapasitif berukuran 8 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel. Layarnya menggunakan aspek rasio 16:9, sama seperti tablet Android lainnya. Dan tablet ini menggunakan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat dengan balutan antarmuka TouchWiz UI.

Perlu kalian tahu, Galaxy Tab Active 2 tak hanya dibekali bodi yang tangguh dan tahan banting, melainkan didukung stylus pen dan asisten cerdas Bixby.

Untuk harganya lumayan guys, tabley canggih ini dibanderol seharga 500 euro atau sekitar Rp 7,9 juta. Wajar saja ya, karena performa yang ditawarkan tablet Samsung Galaxy Tab Active 2 bisa dikatakan standar untuk kelas menengah dengan mengandalkan tenaga dari chipset Samsung Exynos 7870. Dimana mengusung prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang berlari dengan kecepatan 1,5GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 3GB dan didukung pengolah grafis dari Mali-T830.

- Advertisement -

Samsung Galaxy Tab Active 2 juga didukung oleh kamera belakang dengan resolusi 8 megapiksel autofokus dan kamera depan 5 megapiksel. Kamera tablet ini mampu merekam video HD 720p @30fps. Samsung membekali tablet Galaxy Tab Active 2 ini dengan baterai berkapasitas 5000mAh yang bersifat removable atau dapat dilepas.

Selain itu, konektivitas tablet ini cukup lengkap dengan dukungan WiFi, 4G LTE, 3G HSPA, Bluetooth, Infrared, GPS/GLONASS, dan port microUSB. Samsung membekali Galaxy Tab Active 2 dengan memori internal berkapasitas 16GB yang didukung hadirnya slot microSD untuk ekspansi memori hingga maksimal 128GB.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER