Jumat, 29 Maret, 2024

Peredaran Narkoba di Indonesia Dinilai Sangat Mengkhawatirkan

MONITOR, Bandung – Peredaran narkoba dan obat-obatan terlarang di Indonesia sudah sangat membahayakan. Itu lantaran rupa dan jenis obatnya sangat beragam sehingga sangat sulit diketahui.

Menanggapi hal itu, Wakil Ketua Komisi VIII DPR, Sodik Mudjahid menghimbau masyarakat agar berhati-hati dan menjauhi penggunaan obat-obatan terlarang tersebut.

"Masyarakat terutama kaum muda harus bisa menghindari bahaya narkoba, karena itu sama sekali tak ada gunanya. Jadi jangan coba-coba untuk mengkonsumsi obat-obatan haram itu," kata Sodik melalui siaran pers yang di terima di Jakarta, Senin (25/9).

Dikatakan Sodik, saat ini tak hanya penegak hukum yang wajib mengetahui beragam jenis narkoba. Menurutnya, para orang tua, para guru disekolah serta masyarakat wajib mengetahui jenis dan kandungan obat atau makanan yang beredar dimasyarakat.

- Advertisement -

"Sekarang obat-obatan tak hanya menyasar orang dewasa, tapi menyasar anak-anak juga. Ini jelas untuk menghancurkan generasi muda. Untuk itu, sosialisasi anti narkoba hal wajib yang harus digalakan agar masyarakat melek dengan bahaya narkoba,"imbuh Sodik.

Seperti kita ketahui, akhir-akhir ini banyak berdar pil jenis PCC yang sangat berbahaya bagi penggunanya. Bahkan, efek obat yang sudah lama dilarang edar itu sangat mengerikan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER